Wapres: Perlu Desain Ulang Mata Ajar Pendidikan Moral Pancasila

Rabu, 11 Oktober 2023 – 18:01 WIB
Wapres: Perlu Desain Ulang Mata Ajar Pendidikan Moral Pancasila - JPNN.com Papua
Wakil Presiden Ma'ruf Amin (tengah) menyampaikan keterangan kepada wartawan setelah berdialog dengan tokoh olahraga Papua di Stadion Papua Bangkit, Kabupaten Jayapura, Rabu (11/10/2023). Foto: ANTARA/Andi Firdaus

papua.jpnn.com, JAYAPURA - Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan mata ajar Pendidikan Moral Pancasila (PMP) perlu didesain ulang melalui perpaduan dengan program revolusi mental agar membentuk moral bangsa Indonesia di masa depan.

"Moral Pancasila harus terus diajarkan, namun bentuknya seperti apa? Jangan sampai seperti dulu doktriner," kata Wapres Ma’ruf Amin dalam konferensi pers setelah berdialog dengan tokoh olahraga di Stadion Papua Bangkit, Kabupaten Jayapura, Papua, Rabu (11/10).

Dia mengatakan mata ajar Pendidikan Pancasila menanamkan integritas nasionalisme yang kuat karena diajarkan sejak pelajar berusia anak-anak.

Menurut dia, PMP juga perlu dipadukan dengan program lain, yaitu revolusi mental agar dapat membentuk moral masyarakat Indonesia di masa depan.

Komisi X DPR RI mendorong Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Inovasi (Kemendikbudristek) untuk mengaktifkan kembali mata pelajaran PMP di sekolah.

Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dede Yusuf menyebut dorongan tersebut untuk meningkatkan akhlak dan budi pekerti para pelajar agar tidak melakukan perundungan dan kekerasan.(ant/fri/jpnn)

Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan mata ajar Pendidikan Moral Pancasila (PMP) perlu didesain ulang melalui perpaduan dengan program revolusi mental.

Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia