Ormas SKP Siap Mengawal Program BP3OKP Pimpinan Wapres RI
papua.jpnn.com, MANOKWARI - Pemuda dan pemudi asli Papua pada organisasi masyarakat Setya Kita Pancasila (ormas SKP) menyambut positif agenda kunjungan kerja Wakil Presiden RI K.H. Ma'ruf Amin ke empat Provinsi di tanah Papua.
Ketua wilayah SKP Provinsi Papua Barat, Fernando Karetji Yarangga di Manokwari, Selasa (29/11) menyatakan kunjungan Wapres RI membuktikan keseriusan pemerintah pusat mendorong percepatan pembangunan kesejahteraan masyarakat di tanah Papua.
“Pemuda dan pemudi asli Papua ormas SKP menyambut positif kedatangan Wapres Ma'ruf Amin selaku Ketua Badan Pengarah Percepatan Otonomi Khusus Papua (BP3OKP),” ujar Yarangga.
Dia menuturkan percepatan pembangunan dan kesejahteraan Papua tidak terlepas dari peran serta pemuda sebagai agen perubahan dan tulang punggung pembangunan, sehingga kontribusi pemuda menjadi salah satu penentu keberhasilan program BP3OKP.
“Selaku mitra pemerintah, ormas SKP siap mendukung dan mengawal program-program BP3OKP di wilayah Papua Barat sebagai bentuk pengabdian pemuda SKP kepada masyarakat dan negara,” ujarnya.
Kesempatan ini Fernando juga mendorong pemuda dan pemudi empat provinsi yang dikunjungi Ketua BP3OKP, yakni Provinsi Papua, Papua Barat, Papua Selatan dan Papua Tengah agar membantu aparat keamanan dalam menjaga keamanan di masing-masing wilayah.
“Percepatan pembangunan dan kesejahteraan akan tercapai jika daerah kita aman. Oleh karena itu peran serta pemuda dalam menjaga keamanan dan kedamaian bersama sangat diharapkan,” ujarnya.
Dilansir wapresri.go.id, Ketua BP3OKP atau disebut Badan Pengarah Papua (BPP), Wapres K. H. Ma’ruf Amin didampingi Ibu Wury Ma’ruf Amin beserta rombongan terbatas mengunjungi 4 Provinsi, mulai dari Papua, Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Barat.
Ormas SKP menyambut positif agenda kunjungan kerja Wakil Presiden RI K.H. Ma'ruf Amin ke empat Provinsi di tanah Papua.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News