KPU Pegunungan Arfak Usulkan Dua Rancangan Dapil Buat Pemilu 2024

Minggu, 22 Januari 2023 – 08:55 WIB
KPU Pegunungan Arfak Usulkan Dua Rancangan Dapil Buat Pemilu 2024 - JPNN.com Papua
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pegunungan Arfak, Papua Barat mengusulkan dua rancangan daerah pemilihan (dapil) untuk Pemilu 2024 di daerah tersebut. Ilustrasi/Foto: JPNN.Com

"Hasil uji publik, masyarakat setuju kalau ada tiga dapil," ujar dia.

Penyusunan dua rancangan dapil mengacu pada tujuh prinsip antara lain wilayah administrasi, kependudukan, jumlah suara, dan tingkat kesulitan konektivitas daerah.

Tujuannya, kata dia, memudahkan proses distribusi logistik pemilu dan seluruh tahapan pelaksanaan Pemilu 2024 di Pegunungan Arfak.

"Kalau kita pertahankan satu dapil itu distribusi logistiknya susah sekali," ucap Yusak.

KPU mempersilakan 17 partai politik di Pegunungan Arfak membuka penjaringan bakal caleg sembari menunggu ketetapan dapil yang dikeluarkan oleh KPU RI.

"Jadi, kami bilang ya silakan buka penjaringan menggunakan dua dapil saja dulu," kata dia.(antara/jpnn)

KPU Kabupaten Pegunungan Arfak, Papua Barat mengusulkan dua rancangan daerah pemilihan (dapil) untuk Pemilu 2024 di daerah tersebut.

Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia