Dukung Sikap Lukas Enembe, Jordan Imbau Warga Jayapura Tinggalkan Kediaman Pribadi Gubernur Papua

Senin, 31 Oktober 2022 – 09:57 WIB
Dukung Sikap Lukas Enembe, Jordan Imbau Warga Jayapura Tinggalkan Kediaman Pribadi Gubernur Papua - JPNN.com Papua
Jordan Yapo, warga Kampung Doyo, Sentani, Kabupaten Jayapura. Foto: Dokumentasi pribadi

Jordan meminta massa simpatisan Lukas yang selama ini menjaga dengan ketat rumah kediaman Lukas untuk membubarkan diri dan kembali ke aktivitas hariannya di kampungnya masing-masing.

“Sebab, Bapak Lukas sudah bersedia, masyarakat yang selama ini jaga rumah Pak Lukas di Koya, bubar sudah,” imbau Jordan.

Jordan menilai dengan perkembangan yang makin baik ini, keberadaan ratusan warga di rumah kediaman Lukas Enembe justru bisa memperkeruh situasi.

Menurut Jordan, jalannya pemeriksaan bisa terhambat. Kalau terhambat, penyelesaian persoalan Lukas pun bisa tertunda.

Jordan mengatakan Lukas Enembe sendiri yang mesti bicara dengan para pendukungnya itu untuk meninggalkan rumah kediamannya.

“Kalau orang lain yang minta, belum tentu mereka mau. Sebab, mereka datang ke Koya karena mereka hormat dan cinta kepada Pak Lukas," ujar Jordan.(fri/jpnn)

Jordan Yapo, warga Kampung Doyo, Sentani, Kabupaten Jayapura menyebut keterbukaan sikap Lukas untuk diperiksa KPK merupakan sebuah langkah maju.

Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia