Penjabat Gubernur Papua Tengah Melantik Valentinus Sudarjanto Jadi Pj Sekda

Selasa, 15 November 2022 – 21:32 WIB
Penjabat Gubernur Papua Tengah Melantik Valentinus Sudarjanto Jadi Pj Sekda - JPNN.com Papua
Penjabat (Pj.) Gubernur Papua Tengah Ribka Haluk melantik Direktur Penataan Daerah Otonomi Khusus dan Dewan Pertimbangan Otonomi Daerah Kemendagri Valentinus Sudarjanto Sumito sebagai Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Papua Tengah di Gedung Sasana Bhakti Praja, Kantor Pusat Kemendagri, Selasa (15/11/2022). Foto: Puspen Kemendagri

“Kami ucapkan selamat bertugas kepada Saudara Valentinus Sudarjanto Sumito dalam mengemban amanat sebagai (Pj.) Sekretaris Daerah di Provinsi Papua Tengah,” ujanya.

Di lain sisi, Ribka menegaskan kebijakan otonomi khusus yang diterapkan di Papua telah mendorong adanya afirmasi, proteksi, dan pemberdayaan masyarakat asli Papua.

Karena itu, ASN perlu mengawal kebijakan tersebut dengan melakukan sejumlah upaya. Hal itu seperti menjalankan semangat berintegrasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif atau sering disebut BerAKHLAK.

Selain itu, ASN perlu memastikan pelaksanaan kewenangan khusus tersebut untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Papua.

Tak hanya itu, ASN juga perlu mendorong kemandirian masyarakat agar maju dan berdaya saing. Kemudian ASN harus menjamin rasa nyaman dan damai bagi masyarakat Provinsi Papua Tengah.

“Selain itu, membangun integritas antara level pemerintahan baik pusat maupun di daerah atau kabupaten/kota,” tegas Ribka.(fri/jpnn)

Penjabat (Pj.) Gubernur Papua Tengah Ribka Haluk melantik Valentinus Sudarjanto Sumito sebagai Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Papua Tengah.

Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia