Liga 2 Disetop, Persipura Somasi PSSI, Begini Tuntutannya

Selasa, 17 Januari 2023 – 15:10 WIB
Liga 2 Disetop, Persipura Somasi PSSI, Begini Tuntutannya - JPNN.com Papua
Manager Persipura Yan P Mandenas (tengah). Foto: MO Persipura

papua.jpnn.com, JAYAPURA - Manajemen Persipura Jayapura meminta PSSI membatalkan keputusan Rapat Komite Eksekutif pada tanggal 12 Januari 2023 terkait penghentian kelanjutan Kompetisi Liga 2 musim 2022/2023.

Hal itu tertuang dalam surat somasi Persipura Jayapura tertanggal 16 Januari 2023 ditujukan kepada Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan atau Iwan Bule bersama jajaran pengurusnya. 

Manager Persipura Yan P Mandenas mengungkapkan keputusan rapat komite eksekutif tersebut berpotensi merugikan klub, pemain, dan official Persipura Jayapura.

Sebab, persiapan klub sangat besar untuk ikut serta berkompetisi pada Liga 2 musim 2022/2023 ini.

Yan menegaskan Persipura Jayapura menolak keputusan Rapat Komite Eksekutif tersebut.

“Sebab, keputusan tersebut tidak berdasar serta tidak dibuat dengan melibatkan seluruh klub sepak bola yang berpartisipasi pada Kompetisi Liga 2 musim 2022/2023," ujar Yan.

Menurut Yan, Persipura Jayapura juga mempertanyakan transparansi PSSI dalam membuat keputusan sebagaimana dimaksud pada Rapat Komite Eksekutif tersebut.

Di samping itu, menurut Yan Mandenas, Persipura Jayapura tidak pernah mengetahui nama-nama klub yang meminta agar kompetisi tersebut tidak dilanjutkan kembali.

Persipura Jayapura meminta PSSI membatalkan keputusan Rapat Komite Eksekutif mengingat hal tersebut sangat merugikan banyak tim termasuk Persipura
Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News