Lantamal X dan Polda Papua Gelar Pengibaran Bendera Merah Putih di Bawah Laut Jayapura
papua.jpnn.com, JAYAPURA - Lantamal X dan Polda Papua memperingati HUT Ke-77 RI, Rabu (17/8/2022) menggelar upacara pengibaran bendera Merah Putih di bawah laut yang dipusatkan di Tanjung Swaja, Jayapura.
Pengibaran bendera Merah Putih di bawah laut Tanjung Swaja merupakan satu dari 77 titik yang dilaksanakan di seluruh Indonesia diikuti 53 personel.
Komandan Lantamal X Jayapura Brigjen TNI (Mar) Feryanto Pardamean Marpaung mengatakan upacara bawah laut dilaksanakan serentak di 77 titik di Indonesia dalam memperingati HUT ke-77 RI.
“Untuk di Jayapura dilaksanakan di kedalaman 12 meter dan dilakukan sekitar 50 menit,” ucap Brigjen TNI (Mar) Marpaung.
Dirpolair Polda Papua Kombes Andi Anugrah mengatakan Polda Papua mendukung kegiatan tersebut dengan mengerahkan penyelam yang sudah mahir.
“Pengibaran bendera Merah Putih di bawah laut dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran para anggota dan masyarakat,” ujar Dirpolair Polda Papua Kombes Andi.
Baca Juga:
Menurut Kombes Andi, kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kelestarian laut dengan menjaga kebersihan serta tidak merusak terumbu karang.
Tanjung Swaja berlokasi di Distrik Jayapura Utara dapat ditempuh sekitar lima menit dari dermaga Polair Polda Papua.(antara/jpnn)
Lantamal X dan Polda Papua memperingati HUT Ke-77 RI, Rabu (17/8/2022) menggelar upacara pengibaran bendera Merah Putih di bawah laut Jayapura.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News