Ribuan Orang Mendaftar Ikut Seleksi CPNS di Sorong Selatan, Lihat

Selasa, 23 April 2024 – 14:35 WIB
Ribuan Orang Mendaftar Ikut Seleksi CPNS di Sorong Selatan, Lihat - JPNN.com Papua
Ribuan orang yang mengikuti selaku CPNS formasi tahun 2021 mendengar pengarahan dari Kepala BKPSDM Sorong Selatan, Selasa (23/4/2024). Foto: ANTARA/Paulus Pulo

papua.jpnn.com, SORONG SELATAN - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sorong Selatan (Sorsel), Papua Barat Daya mencatat 3.733 orang mendaftarkan diri untuk mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2021.

Kepala BKPSDM Sorsel Petronela Krenak mengatakan kebutuhan penerimaan CPNS formasi tahun 2021 untuk Sorsel sebanyak 275 orang

“BKPSDM mencatat sejak pembukaan penerimaan CPNS sejak 2 April hingga 20 April 2024, terdapat 3.733 orang mendaftar, dari jumlah tersebut nantinya akan dilakukan verifikasi dokumen yang telah di-upload melalui sistem," kata Petronela di Teminabuan, Sorong Selatan, Selasa (23/4).

Dia juga mengapresiasi sumber daya manusia (SDM) anak Papua di Sorsel yang sangat banyak.

Namun, kata dia, setelah dilakukan verifikasi dokumen, ada yang dinyatakan gugur karena kekurangan dokumen atau nama yang tertera di ijazah tidak sesuai dengan nama di Kartu Keluarga (KK) maupun dokumen lainnya.

“Dalam mendaftar dan mengunduh sejumlah dokumen harus teliti, karena sejumlah dokumen yang diunduh itu tidak sesuai sehingga dalam proses verifikasi tentu ada yang pasti dinyatakan gugur,” kata Petronela.

Dia melanjutkan selain mengunduh dokumen tidak sesuai, terjadi penumpukan pendaftaran di organisasi perangkat Daerah (OPD) atau distrik tertentu sehingga terdapat formasi di distrik lain yang kosong.

“Dengan persoalan yang terjadi ini, akan menjadi evaluasi sehingga ke depannya lebih banyak memberikan edukasi dan sosialisasi mengenai cara pendaftaran melalui aplikasi," kata Petronela.

BKPSDM Sorong Selatan (Sorsel), Papua Barat Daya mencatat 3.733 orang mendaftarkan diri untuk mengikuti seleksi CPNS formasi tahun 2021.
Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia