TNI AD Gelar Dialog Interaktif untuk Mencegah Konflik Sosial di Merauke, Sejumlah Tokoh Hadir
papua.jpnn.com, MERAUKE - TNI Angkatan Darat menggelar Dialog Interaktif bertema ‘Mencegah Konflik Sosial di Merauke Papua Selatan’ di Aula Anim Ha Kodim 1707/Merauke Senin (11/9/2023).
Dialog ini menghadirkan pembicara antara lain Kolonel Inf Totok Sutriono S.sos., M.M. (Pamen Denma Mabesad) mewakili Asintel Kasad Mayjen TNI Dr. Drs. Arief Jaka Tandang, M.S.C,. M.A.P sebagai pembicara.
Pembicara lainnya dari kalangan Pemerintah Daerah, Drs. Ramadayanto, M.M. selaku Kepala Kesbangpol Kabupaten Merauke.
Kegiatan Pembinaan Komunikasi (Binkom) ini diikuti 300 peserta terdiri dari Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh pemuda serta organisasi masyarakat dan mahasiswa.
Wakil Asisten Intelijen KSAD Bidang Manjemen Intelijen Brigjen TNI Antoninho Rangel da Silva, S.IP, M.Han yang juga hadir sebagai narasumber sekaligus membacakan amanat Asintel KSAD terkait Program Pembinaan Komunikasi TNI AD.
Dinas Penerangan TNI AD (Dispenad) dalam keterangan tertulis menyebutkan peserta Binkom mengapresiasi kegiatan tersebut.
“Berdasarkan testimoni dari peserta Binkom bahwa kegiatan yang mengambil tema ‘Peran Seluruh Komponen Masyarakat Dalam Mencegah Konflik Sosial’ itu, sangat penting di Era Globalisasi Informasi dan Teknologi saat ini,” ujar Brigjen TNI Antoninho.
Dia juga menyampaikan bahwa peserta Binkom mengetahui secara aktual tentang perkembangan situasi global, regional dan nasional saat ini sangat rentan dengan isu-isu negatif yang berupaya untuk memecah belah bangsa lndonesia.
TNI AD menggelar Dialog Interaktif bertema ‘Mencegah Konflik Sosial di Merauke Papua Selatan’ di Aula Anim Ha Kodim 1707/Merauke Senin (11/9/2023).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News