Penjabat Gubernur: Garuda Indonesia Akan Buka Rute ke Manokwari

Minggu, 13 Agustus 2023 – 16:42 WIB
Penjabat Gubernur: Garuda Indonesia Akan Buka Rute ke Manokwari - JPNN.com Papua
Pesawat Garuda Indonesia. Foto : Natalia Laurens/JPNN.com

papua.jpnn.com, MANOKWARI - Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw mengatakan maskapai Garuda Indonesia akan kembali membuka rute penerbangan domestik dari dan ke Bandara Rendani, Manokwari.

Kepastian tersebut diperoleh setelah pemerintah provinsi berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan dan manajemen Garuda Indonesia di Jakarta beberapa waktu lalu.

“Saya sudah bertemu Pak Menhub (Budi Karya), Ibu Dirjen Penerbangan Udara, dan Direktur Garuda Indonesia. Mereka setuju, tetapi bandara harus diperpanjang,” kata Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus di Manokwari, Papua Barat, Minggu (13/8).

Selain itu, kata dia, pemerintah provinsi mendapat dukungan dari BP Tangguh melalui pengalokasian biaya subsidi untuk 40 kursi penerbangan setiap hari.

Bantuan subsidi kursi akan membantu pemerintah daerah untuk merealisasikan penambahan jumlah maskapai penerbangan yang memberikan layanan bagi masyarakat di Papua Barat.

"BP Bintuni sudah menjamin 40 seat (kursi) setiap hari dan sangat membantu pemerintah daerah," ujar Paulus.

Saat ini, kata dia, pemerintah provinsi bersama Pemerintah Kabupaten Manokwari mempercepat penyelesaian proyek pengembangan Bandara Rendani yang meliputi perpanjangan landasan pacu (runway), terminal penumpang, dan infrastruktur lainnya.

Proyek pengembangan Bandara Rendani Manokwari memperoleh dukungan penuh dari Kementerian Perhubungan dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw mengatakan maskapai Garuda Indonesia akan kembali membuka rute penerbangan domestik dari dan ke Bandara Rendani.
Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia