Diduga Mendanai KKB, Kepala Distrik Kenyam Ditangkap
papua.jpnn.com, NDUGA - Personel Satgas Damai Cartenz menangkap Kepala Distrik Kenyam Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan.
Kepala Distrik diduga terlibat kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya.
Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz Kombes Faizal Rahmadani menerangkan Kepala Distrik (Camat) yang tertangkap berinisial MM.
"MM masih aktif sebagai kepala Distrik saat ini," ucap Kombes Faizal, Kamis (5/5) malam.
Kombes Faizal mengatakan MM diamankan karena terbukti ikut membiayai KKB dalam membeli amunisi.
Dari hasil penyidikan terhadap salah satu anggota KKB yang sudah diamankan, menurut Kombes Faizall, kepala distrik Kenyam terbukti ikut memberikan uang sebesar Rp 30 juta untuk membeli amunisi bagi KKB," ungkap Kombes Faizal di Jayapura.
Kombes Faizal menyatakan sejak awal pihaknya telah menduga bahwa pergerakan KKB di Papua ikut dibiayai oleh oknum pejabat daerah. Hal tersebut akhirnya terbukti dengan ditangkapnya salah satu kepala Distrik di Kabupaten Nduga.
"Ini merupakan warning bagi para pejabat yang lainnya dan juga bagi kita semua untuk lebih berhati-hati dalam menghadapi kelompok KKB di Papua,”ujar Faizal.
Sebelumnya, Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri dengan tegas mengatakan bila pihaknya tidak akan pandang bulu dalam memberantas siapa saja yang ikut terlibat dalam pergerakan KKB di Papua.
Diduga kuat mendanai KKB pimpinan Egianus Kogoya, Polisi menangkap Kepala Distrik Kenyam, Nduga, Papua Tengah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News