Satgas Damai Cartenz Sita Alat Propaganda Milik KKB
papua.jpnn.com, NDUGA - Satgas Ops Damai Cartenz 2023 berhasil mengamankan berbagai dokumen dan alat propaganda milik kelompok kriminal bersenjata (KKB) di wilayah Nduga, Papua, Sabtu (18/2).
Kepala Ops Damai Cartenz 2023, Kombes Pol Dr. Faisal Ramdhani mengungkapkan barang-barang temuan tersebut didapatkan saat personel gabungan melakukan patroli di wilayah kampung Yutpul Distrik Kilmid tepatnya di areal lokasi Gunung Wea Distrik Paro Kabupaten Nduga.
"Barang-barang yang kami amankan diduga merupakan barang milik KKB yang digunakan selama ini untuk melakukan proganda," kata Faisal.
Baca Juga:
Dia menyebutkan barang-barang yang diamankan, yakni kamera, handphone, dan radio HT.
“Barang-barang temuan tersebut telah kami amankan dan sudah kami serahkan kepada penyidik Polri untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," ucap Kombes Faisal.(mcr30/jpnn)
Satgas Ops Damai Cartenz mengamankan alat propaganda yang diamankan saat menggelar razia di kampung Yutpul, Distrik Paro Kabupaten Nduga.
Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News