Kapolda Papua Pimpin Sertijab Tiga Kapolres Menjelang Pemilu 2024

Sabtu, 18 Februari 2023 – 12:48 WIB
Kapolda Papua Pimpin Sertijab Tiga Kapolres Menjelang Pemilu 2024 - JPNN.com Papua
Kapolda Papua Irjen Pol Mathius Fakhiri sata memimpin Sertijab tiga Kapolres di Jajaran Polda Papua. Foto: Ridwan/jpnn

papua.jpnn.com, JAYAPURA - Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri memimpin serah terima jabatan (Sertijab) tiga Kapolres di jajaran Polda Papua.

Tiga Kapolres yang diganti, yakni Kapolres Mamberamo Tengah, Mamberamo Raya dan Kapolres Dogiyai.

Pergantian tiga Kapolres tersebut berdasarkan Surat Perintah Kepala Kepolisian Daerah Papua Nomor: Sprin/50/I/KEP./2023, Sprin/51/I/KEP./2023 dan Sprin/52/I/KEP./2023 tanggal 23 Januari tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda papua.

Adapun pejabat yang melaksanakan serah terima yakni AKBP Supraptono S.Sos., M.Si dari Wakapolresta Jayapura Kota diangkat sebagai Kapolres Mamberamo Raya menggantikan AKBP Yusuf Wahyudiono, S.I.K yang mendapat jabatan baru sebagai Kabag RBP Birorena Polda Papua.

Kompol Sudirman dari Kabag SDM Polres Mimika menjabat P.S Kapolres Mamberamo Tengah menggantikan AKBP Rahmat Koharuddin, S.H yang selanjutnya akan melaksanakan tugas sebagai Waka SPN Polda Papua.

Kemudian Kompol Sarraju, S.H dari P.S Kasubdit 1 Ditreskrimum Polda Papua diangkat sebagai P.S Kapolres Dogiyai menggantikan Kompol Samuel Dominggus Tatiratu, S.I.K. yang selanjutnya akan melaksanakan tugas sebagai pamen Biro SDM Polda Papua.

Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri mengatakan serah terima jabatan dalam suatu organisasi adalah merupakan bagian dari mekanisme dan dinamika organisasi yang bertujuan untuk meningkatkan sekaligus mengembangkan organisasi.

Di samping itu, menurutnya tiga Kapolres yang diganti memiliki karakteristik di daerah tersebut.

Menjelang Pemilihan umum serentak tahun 2024, Kapolda Pimpin Sertijab tiga Kapolres di Papua.
Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia