Aktor Kerusuhan di Dogiyai Ditangkap, Ternyata Orang Penting
papua.jpnn.com, JAYAPURA - Aparat gabungan berhasil mengamankan Ketua Komite Nasional Papua Barat (KNPB) Dogiyai berinisial SG, Selasa (22/11) siang.
SG ditangkap lantaran diduga kuat menjadi aktor dalam kerusuhan yang terjadi pada tanggal 12 November 2022 di Kabupaten Dogiyai.
Kabid Humas Polda Papua Kombes pol AM Kamal mengatakan SG diamankan saat berada di wilayah Paniai.
"Dia (SG) ditangkap saat sedang mengisi bensin di SPBU Moanemani, Selasa (22/11) sekitar pukul 10.25 WIT," ucapnya.
Menurut Kamal, setelah diamankan SG kemudian dibawa ke Nabire guna pemeriksaan lebih lanjut dan dikawal Satgas Damai Cartenz.
"Pemeriksaan di Nabire untuk mengantisipasi massa simpatisan KNPB wilayah Dogiyai," terangnya.
Sebelumnya, Kepolisian Daerah Papua berhasil mengidentifikasi tiga terduga pelaku dalam kasus kerusuhan di Kabupaten Dogiyai beberapa waktu lalu.
Kasus kerusuhan di Kabupaten Dogiyai mengakibatkan puluhan bangunan hangus dibakar dan beberapa warga sipil meninggal dunia.
Orang penting berinisial SG diduga menjadi aktor kerusuhan di wilayah Dogiyai akhirnya ditangkap aparat Kepolisian.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News