Kombes Faisal Ungkap Motif Pembunuhan dan Mutilasi 4 Warga di Timika Papua

Selasa, 30 Agustus 2022 – 10:41 WIB
Kombes Faisal Ungkap Motif Pembunuhan dan Mutilasi 4 Warga di Timika Papua - JPNN.com Papua
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Papua Kombes Pol Faisal Ramadani. Foto: Dok Ridwan/JPNN.com

papua.jpnn.com, JAYAPURA - Kepolisian Daerah Papua akhirnya mengungkap motif pembunuhan disertai mutilasi terhadap empat orang warga di Timika, Papua.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Papua Kombes Pol Faisal Ramadani mengatakan motif pembunuhan itu adalah perampokan.

"Para pelaku ingin menguasai uang Rp 250 juta yang dimiliki korban," ucap Faisal, Senin (29/8) malam.

Faisal menyebutkan otak dari kasus tersebut, yakni R dan J yang berniat melakukan transaksi jual beli senjata dan amunisi.

"Pelaku J dan dua orang rekannya DU serta RE sudah tertangkap, sementara R melarikan diri. Kasus tersebut ternyata ada 10 orang pelaku, 4 warga sipil, dan 6 oknum TNI," kata Kombes Faisal.

Dari hasil pemeriksaan, menurut Kombes Faisal, uang hasil perampokan dibagi secara merata.

"Uang Rp 250 dibagi para pelaku secara merata dan dipergunakan untuk kepentingan pribadi," ujarnya.

Hingga kini penyidik melakukan melakukan pemeriksaan kepada ketiga pelaku.

Aparat kepolisian akhirnya mengungkap motif dari pembunuhan dan mutilasi terhadap empat orang warga di Timika Papua
Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia