Polisi Ajari Anak-anak di Yahukimo Tentang Cara Membaca dan Menulis
papua.jpnn.com, YAHUKIMO - Polri memberi perhatian terhadap kemajuan pendidikan di Papua.
Salah satunya melalui Program Ops Damai Cartenz-2022 bernama Polisi Pi Ajar atau Si-Ipar di Kabupaten Yahukimo.
Proses belajar mengajar ini dilakukan di gedung GPDI Agape, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, Rabu (19/10).
Polisi mengajari anak-anak tentang materi dasar seperti cara membaca, menulis, dan berhitung.
Koordinator kegiatan Ipda I Made Budi Dumariawan mengatakan anak-anak yang diajari cukup antusias.
Dia pun menerangkan anak-anak yang mengikuti pendidikan dasar adalah mereka sudah selesai sekolah atau tidak melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
Ipda I Made mengaku cukup sulit memberikan pembelajaran kepada puluhan anak tersebut.
"Anak-anak di sini mulai lancar membaca walupun belum semunya. Butuh proses agar mereka jadi pintar dan mahir," ujar Ipda Made.
Anggota Ops Damai Cartenz-2022 menggelar kegiatan belajar mengajar bagi anak-anak putus sekolah di Kabupaten Yahukimo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News