Terungkap, Sebelum Tewas di Basemen Kantor Dewan, Wanita PNS Ini Sempat Berkencan dengan Suami Siri

Minggu, 18 September 2022 – 06:20 WIB
Terungkap, Sebelum Tewas di Basemen Kantor Dewan, Wanita PNS Ini Sempat Berkencan dengan Suami Siri - JPNN.com Papua
Lokasi penemuan mayat wanita PNS, Fitria Yulisunarti di basemen Kantor DPRD Riau dipasang garis polisi, Sabtu (10/9/2022). Foto: Rizki Ganda Marito/JPNN

papua.jpnn.com, JAYAPURA - Wanita PNS bernama Fitria Yulisunarti yang tewas di basemen kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau, meninggal dunia karena bunuh diri.

Perempuan yang awalnya sempat disebut janda itu ditemukan tewas oleh sekuriti pada Sabtu (10/9) lalu, di dalam mobil Daihatsu Terios.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pria Budi menyampaikan kesimpulan penyebab kematian wanita PNS yang akrab disapa dengan panggilan Fitri itu pada Jumat (16/9).

“Hasil penyelidikan kami selama tujuh hari, korban murni bunuh diri,” kata Kombes Pria Budi seperti dilansir JPNN.com pada Sabtu (17/8/2022) pagi.

Kasatreskrim Polresta Pekanbaru Kompol Andrie Setiawan mengungkap beberapa fakta dari penyelidikan kematian amtenar Dinas Pemberdayaan Wanita dan Anak Pemprov Riau itu.

Fakta-fakta tersebut ditemukan setelah penyidik melakukan gelar perkara berdasarkan alat bukti saksi, ahli, surat, petunjuk dan keterangan pelapor keluarga korban.

Polisi juga membandingkan keterangan 28 saksi dengan rekaman CCTV yang semuanya bersesuaian.

“Fakta pemeriksaan luar dan bedah mayat tidak bertentangan dengan kasus gantung diri,” beber perwira menengah Polri itu.

Kompol Andrie mengungkap wanita PNS sebelum ditemukan tewas di basemen kantor Dewan sempat berkencan dan sarapan bersama suami siri, F pada Jumat (9/9) pagi.
Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia