Kolonel Mahudin Latupono Sampaikan Kondisi Terkini di Sorong Jelang HUT ke-77 RI

Rabu, 10 Agustus 2022 – 06:57 WIB
Kolonel Mahudin Latupono Sampaikan Kondisi Terkini di Sorong Jelang HUT ke-77 RI  - JPNN.com Papua
Kepala Staf Korem 181/PVT Sorong Kolonel Inf Mahudin Latupono pada acara silaturahmi jajaran Korem 181/PVT dengan para tokoh masyarakat adat wilayah Sorong Raya pada Selasa (9/8/2022). Foto: ANTARA/HO-Korem 181/PVT Sorong

papua.jpnn.com, SORONG - Kepala Staf Korem 181/PVT Sorong Kolonel Inf Mahudin Latupono menyampaikan kondisi terkini tentang situasi keamanan di wilayah Sorong Raya menjelang perayaan HUT ke-77 RI tahun ini.

"Saya pastikan kondisi keamanan di wilayah Sorong Raya kondusif," kata Latupono di Sorong seperti dilansir Antara pada Selasa (9/8).

Menurut dia, segenap perangkat pemerintahan tetap tegak berwibawa, mampu melakukan tugas dan fungsinya serta kegiatan kemasyarakatan dapat berlangsung secara normal.

Pada Selasa siang Kasrem Sorong menggelar silaturahmi dengan para tokoh masyarakat adat wilayah Sorong Raya.

Kesempatan itu digunakan oleh Kasrem Sorong untuk mengajak para tokoh masyarakat adat ikut menjaga keamanan wilayah sebagai bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Kolonel Latupono menyebut potensi ancaman di wilayah Papua Barat sangat spesifik berupa ancaman terhadap persatuan dan kesatuan bangsa yang berpotensi terjadinya disintegrasi sehingga harus dicegah.

"Di sinilah diperlukan keterpaduan bela negara dari seluruh komponen anak bangsa. Sebab sesungguhnya hak dan kewajiban setiap warga negara  adalah sama, yaitu mempunyai hak dan kewajiban ikut serta dalam membela negara dan menjaga keutuhan bangsa serta mempertahankan kedaulatan wilayah NKRI,” ujar Kolonel Mahudin.

Provinsi Papua Barat, kata dia, selalu menjunjung tinggi peran dan fungsi lembaga adat, sehingga lembaga adat harus mempunyai komitmen terhadap rasa aman dan persatuan. 

Kolonel Inf Mahudin Latupono menyampaikan kondisi terkini tentang situasi keamanan di wilayah Sorong Raya menjelang perayaan UT ke-77 RI tahun ini.
Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia