Yan Mandenas: Proses Pembangunan Papua Tengah Harus Terus Berjalan
Bupati Paniai Meki Fritz Nawipa mengaku dengan adanya Provinsi Papua Tengah sangat perlu didiskusikan hal-hal penting dengan delapan Kabupaten yang masuk dalam Papua Tengah bersama-sama mendukung penuh dan mencari jalan terbaik untuk menyukseskan pembanguan dan pelaksanaan Provinsi Papua Tengah.
“Kami akan bertemu Mendagri dalam waktu dekat. Selain bersama Pimpinan sementara Gubernur Papua juga bersama PT Freeport agar apa yang dilakukan sehingga Papua Tengah bisa berjalan, rakyat menikmati, dan mereka sejahtera," ucap Meki Frits.
Dia mengakui hal positif telah terjadi setelah DOB terbentuk dan Papua Tengah ada.
Masyarakat sangat menyambut dengan ada pergerakan warga ke Ibu Kota Papua Tengah yang ada di Nabire.
“Saya pikir kedepannya akan ada banyak hal-hal postif dan saya optimistis Papua Tengah akan maju jika diurus oleh orang-orang yang bertanggung jawab,” kata Meki.(fri/jpnn)
Anggota DPR asal Papua Yan Mandenas menyerap sejumlah aspirasi dan membicarakan bersama pemangku kepentingan di daerah itu.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News