3 Anggota Brimob Lampung Ditembak KKB di Yahukimo, Konon Ada yang Gugur

Rabu, 30 November 2022 – 21:07 WIB
3 Anggota Brimob Lampung Ditembak KKB di Yahukimo, Konon Ada yang Gugur - JPNN.com Papua
Salah satu personel BKO Polres Yahukimo dari Brimob Lampung saat mendapatkan perawatan di RSUD Yahukimo. Foto: Satgas Damai Cartenz.

papua.jpnn.com - YAHUKIMO - Tiga anggota Brimob Polda Lampung ditembak anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan, Rabu (30/11) sore WIT.

Konon salah satu gugur. Dari informasi yang dirangkum JPNN, anggota Polri yang gugur itu Bripda Gilang Aji Prasetya.

Dia terkena tembakan di wajah.

Sementara itu, Briptu Fazuarsyah terkena tembakan di bagian punggung kiri, sedangkan Bripda Dona Bagaskara terkena pantulan peluru di punggung.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal mengatakan kontak tembak terjadi di Jembatan KM. 7 Distrik Dekai pukul 15.20 WIT.

"Anggota baru saja pulang apel di Polres Yahukimo, saat perjalanan balik mereka diadang KKB. Kontak tembak," ujar Kamal.

Dia bilang personel yang hendak menunju ke lokasi kejadian juga sempat kontak tembak dengan KKB.

"Saat evakuasi sempat terjadi kontak senjata. KKB kemudian melarikan diri ke hutan," kata Kamal. (mcr30/jpnn)

Satu anggota Brimob gugur di Yahukimo, dua rekannya luka. Personel yang hendak mengevakuasi juga sempat kontak tembak.

Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji

Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia