Respons Boaz Salossa Setelah Kembali Berseragam Persipura
papua.jpnn.com, JAYAPURA - Boaz Salossa akhirnya buka suara setelah dipinjamkan dari PSS Sleman ke klub asalnya Persipura Jayapura.
Eks striker Timnas Indonesia ini mengapresiasi langkah manajer Persipura Yan Permenas Mandenas yang telah berusaha untuk mengembalikannya.
Selain itu, Boaz Solossa juga mengucapkan terima kasih kepada PSS Sleman yang sudah merestui dirinya kembali ke Persipura.
Saat diwawancarai Boaz Solossa bakal berusaha untuk mengembalikan Persipura ke Liga 1 musim depan.
Sebab, tempat Persipura bukan di Liga 2 melainkan di kasta tertinggi sepak bola tanah air.
Oleh karena itu, dia berharap kedatangannya kali ini mampu menambah motivasi para pemain muda yang saat ini mendominasi skuat Persipura.
"Saya harus kembali membantu supaya Perisipura bisa kembali bermain kembali ke Liga 1," kata Boaz Solossa di Jayapura, Jumat (14/10/2022).
Mantan penyerang Timnas Indonesia menilai pemain muda Persipura saat masih butuh bimbingan para senior untuk menjadi pemain berbakat ke depannya.
Boaz Solossa berkomitmen bakal membangkitan Persipura Jayapura agar kembali berlaga di Liga 1 musim depan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News