Persipura Dapat Sokongan Dana Rp 5 Miliar dari Bank Papua
papua.jpnn.com, JAYAPURA - PT Bank Pembangunan Daerah Papua resmi menjadi sponsor Persipura Jayapura untuk mengarungi debut di Liga 2 musim 2022-2023.
Selain Bank Papua, PT Freeport Indonesia juga menjadi sponsor utama bagi tim berjuluk mutiara hitam itu.
Manager Persipura Yan Permenas Mandenas mengatakan dari kedua sponsor utama, Bank Papua dan PT Freeport Indonesia, Persipura mendapatkan sokongan dana senilai Rp 9 miliar.
"Bank Papua dan PTFI menjadi langganan sponsor bagi Persipura tiap musimnya, sehingga ini menjadi semangat Persipura membangkitkan persepakbolaan di tanah Papua," ujar Yan Mandenas.
Yan menyebutkan selain Bank Papua dan PTFI, Persipura juga mendapatkan sponsor dari SPECS dan PT Ulung, bahkan Pemerintah Provinsi Papua juga mendukung Persipura.
"Kalau Pemprov memberikan fasilitas bagi Persipura untuk menjadikan stadion Lukas Enembe sebagai home base," ucapnya.
Mandenas menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung Persipura Jayapura.
"Ini bentuk semangat kami membangkitkan semangat olahraga di Papua melalui sepakbola yang menjadi jati diri orang Papua," ucapnya.
Bank Papua menjadi sponsor utama Persipura Jayapura untuk berlaga pada Kompetisi Liga 2
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News