Kombes Faizal Beberkan Kasus Pembantaian KKB kepada Warga Sipil

Sabtu, 16 Juli 2022 – 13:10 WIB
Kombes Faizal Beberkan Kasus Pembantaian KKB kepada Warga Sipil - JPNN.com Papua
Direktur Kriminal Umum Polda Papua Kombes Pol Faizal Ramadani. Foto: Ridwan Abubakar/JPNN

papua.jpnn.com, NDUGA - Direktur Kriminal Umum Polda Papua Kombes Pol Faizal Ramadani membeberkan kasus pembantaian KKB kepada warga sipil di Nduga Provinsi Papua.

"Rata-rata korban ditembak dan ada juga yang dibacok," beber Kombes Faizal di Jayapura, Papua, Sabtu (16/7) siang.

Dia pun menerangkan para korban tewas dan kritis saat ini telah dievaluasi dari lokasi kejadian menuju puskesmas Kenyam.

"Anggota sudah di puskesmas," terang.

Awalnya, kata Faizal, tujuh orang meninggal dunia di TKP dan tiga orang lainnya mengalami krisis.

"Total yang meninggal sebanyak 9 orang dan satu saat ini masih dirawat," bebernya.

Diketahui Kelompok kriminal bersenjata (KKB) kembali melakukan aksi pembantaian terhadap 10 orang warga sipil di Nduga, Papua, Sabtu (16/7) pagi.

Dalam insiden itu, 9 tewas secara mengenaskan dan satu warga luka-luka.

Berdasarkan data yang diperoleh JPNN.com, kasus pembantaian terjadi di kampung Nogolait, Nduga Pukul 09.15 WIT.

Sembilan korban meninggal dunia, yakni Yulius Watu (23), Hubertus Goti (41), Daeng Marannu (42), Taufan Amir (42), Johan (26), Alex (45), Eliaser Baner, (54), Yuda (22), dan Nasjem (41)

Sementara korban luka-luka yang kini mendapatkan perawatan yakni Sudirman (36). (mcr30/JPNN)

Sembilan warga sipil yang menjadi korban pembantaian KKB rata-rata mengalami luka tembak dan bacok.

Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji

Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News