Kodam Kasuari Libatkan 2.500 Personel Dukung Pengamanan Idulfitri
Adapun jumlah pos dalam pelaksanaan operasi di Papua Barat maupun Papua Barat Daya terdiri atas 25 pos pengamanan, 17 pos pelayanan, dan tujuh pos terpadu. Dengan demikian, total keseluruhan pos yang akan dibangun sebanyak 49 pos.
“Total objek yang menjadi sasaran pengamanan sebanyak 356 lokasi tersebar di dua provinsi wilayah hukum Polda Papua Barat," tutur Erick.
Dia mengatakan personel Polda Papua Barat yang terlibat operasi sebanyak 345 orang, Kepolisian Resor Kota (Polresta) Manokwari 100 personel, Polres Manokwari Selatan 31 personel, Polres Teluk Bintuni 31 personel, Polres Teluk Wondama 30 personel, dan Polres Kaimana 30 personel.
Kemudian Polres Fakfak 30 personel, Polres Pegunungan Arfak 25 personel, Polresta Sorong 40 personel, Polres Sorong 40 personel, Polres Sorong Selatan 31 personel, Polres Maybrat 30 personel, Polres Raja Ampat 30 personel, dan Polres Tambrauw 40 personel.(ant/fri/jpnn)
Kodam XVIII/Kasuari melibatkan 2.500 personel TNI pada pelaksanaan Operasi Ketupat Mansinam 2024 dalam mendukung pengamanan Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News