TNI Minta KKB Segera Serahkan Pilot Susi Air

Senin, 24 April 2023 – 18:27 WIB
TNI Minta KKB Segera Serahkan Pilot Susi Air - JPNN.com Papua
Kapuspen TNI Laksda TNI Julius Widjojono di Mabes TNI, Jakarta, Jumat (21/4/2023). Foto: ANTARA/Narda Margaretha Sinambela

papua.jpnn.com, JAYAPURA - Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda (Laksda) Julius Widjojono meminta kelompok kriminal bersenjata (KKB) atau kelompok separatis teroris (KST) untuk meletakkan senjata dan segera menyerahkan pilot pesawat Susi Air Philips Mark Merthens.

“Jadi, kepada saudara saya yang masih di gunung (KKB, red), silakan meletakkan senjata dan serahkan pilot Susi Air,” ujar Laksda TNI Julius di Mabes TNI, Jumat (21/4).

Hal ini, kata Julius, akan membangun Papua menjadi lebih humanis lagi.

Sebab, Julius percaya dengan kekayaan alam Papua yang sudah melimpah dan kesederhanaan penduduknya dapat membawa Papua menjadi lebih makmur lagi.

"Saya yakin dengan kekayaan alam Papua yang melimpah dan penduduk Papua yang sederhana, tidak hedonis, tidak macam-macam pasti akan lebih makmur," ujar Julius.

Dia menjelaskan TNI sudah melakukan negosiasi melalui pemuka adat dan kepala pemerintah setempat.

Menurut dia, langkah ini diambil agar tidak menimbulkan konflik yang berkepanjangan.

Kemudian, TNI juga mengedepankan pendekatan halus (soft approach) untuk membebaskan pilot Susi Air.

Kapuspen TNI Laksda Julius Widjojono meminta KKB meletakkan senjata dan segera menyerahkan pilot pesawat Susi Air Philips Mark Merthens.
Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia