Ribka Haluk: KNPI Adalah Laboratorium Kader Pemimpin Masa Depan Bangsa

Rabu, 25 Januari 2023 – 14:24 WIB
Ribka Haluk: KNPI Adalah Laboratorium Kader Pemimpin Masa Depan Bangsa - JPNN.com Papua
Penjabat Gubernur Provinsi Papua Tengah Ribka Haluk menyambut baik Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di Nabire, Selasa (24/01/2023). Foto: Dok KNPI Papua Tengah

papua.jpnn.com, NABIRE - Penjabat Gubernur Provinsi Papua Tengah Ribka Haluk menggelar pertemuan dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di Nabire, Selasa (24/01/2023).

Pada kesempatan itu, dia menyampaikan sangat mendukung KNPI untuk memainkan peran penting dalam bidang kepemudaan di Papua Tengah.

Karena pemuda adalah garda terdepan dalam menjaga stabilitas keamanan di delapan kabupaten yang ada di Pemerintahan Provinsi Papua Tengah.

"Itu sebabnya, saya sangat merespons positif dan menyambut baik kedatangan KNPI Provinsi Papua Tengah, bisa berkenaan hadir malam ini," ujarnya.

Menurut Ribka bahwa KNPI merupakan wadah keberhimpunan dan sebagai laboratorium kader pemimpin masa depan bangsa.

Melalui KNPI, lanjut Ribka, seluruh identitas dan sentimen primordial ditanggalkan.

Kemudian, semua menyatu ke dalam identitas kebangsaan tanpa mereduksi realitas kemajemukan yang ada.

Para pemuda dan aktivis pro demokrasi (Prodem) serta HAM yang tergabung, juga merupakan calon-calon pemimpin bangsa yang berkulitas.

Penjabat Gubernur Provinsi Papua Tengah Ribka Haluk menggelar pertemuan dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di Nabire, Selasa (24/01/2023).
Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia