Berita Terkini dari Persewar Waropen Soal Kompetisi Liga 2
papua.jpnn.com, WAROPEN - Manajemen klub Persewar Waropen, Papua masih menginginkan untuk melanjutkan kompetisi Liga 2 musim 2022/2023.
Media Officer Persewar Waropen Ismail mengatakan usulan lanjutan kompetisi liga 2 disampaikan perwakilan Persewar Waropen kepada PT LIB dan PSSI pada owners meeting di Jakarta 24 Januari.
Ismal menjelaskan sesuai dengan arahan Ketua Umum melalui Sekretaris Umum Persewar Waropen agar kompetisi dilanjutkan, sesuai skema yang telah dijelaskan pemaparan PT LIB dalam meeting tersebut.
"Kita masih ingin pertandingan Liga 2 musim 2022/2023 berlanjut sesuai dengan arahan pimpinan. Opsinya pada meeting kemarin digelar di tanggal 25 Februari. Diperkirakan berakhir di awal Juli atau di akhir Juni,” ungkap MO Persewar seperti dilansir Antara Jumat (27/1).
Ismail mengakui meski jadwal yang dirancang untuk keberlanjutan Liga 2 ini terbilang masih menyisakan 160 pertandingan dan diperkirakan berakhir pada tanggal 9 Juli untuk pertandingan final.
Namun, potensi jika dilakukan system buble atau home turnamen seperti pada musim 2021 lalu.
Pada Owners meeting dipimpin Dirut PT LIB Ferry Paulus, Sekjen PSSI Yunus Nusi, para Komisaris Utama PT LIB, dan perwakilan dari klub Liga 2.
Pada pertemuan ini masing-masing perwakilan yang hadir menyampaikan aspirasi dari klub peserta Liga 2 terkait keberlangsungan Liga 2 2022-2023.
Manajemen klub Persewar Waropen, Papua menyampaikan berita terkini terkait kompetisi Liga 2 musim 2022/2023. Simak selengkapnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News