Personel KN Kuda Laut Kejar Kawanan Pencuri, Lepaskan 17 Tembakan, Nih Kondisinya

Rabu, 22 Juni 2022 – 09:55 WIB
Personel KN Kuda Laut Kejar Kawanan Pencuri, Lepaskan 17 Tembakan, Nih Kondisinya - JPNN.com Papua
Personel KN Kuda Laut-403 menangkap pencuri batu bara di Perairan Muara Tengah, Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa (21/6/2022). Foto: Humas Bakamla RI

papua.jpnn.com, JAYAPURA - Personel Kantor Kamla Zona Maritim Tengah Bakamla RI dengan unsur KN Kuda Laut-403 akhirnya menggagalkan aksi pencurian batu bara di Perairan Muara Tengah, Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa (21/6/2022).

Pranata Humas Ahli Muda Bakamla RI Kapten Bakamla Yuhanes Antara mengatakan pelaku pencurian batu bara sebenarnya berusaha kabur saat hendak dilakukan penangkapan.

“Pencuri berusaha keras untuk kabur dan menghindar,” kata Kapten Bakamla Yuhanes Antara seperti dilansir JPNN.com, Rabu (22/6/2022).

Tak ayal, personel Visit Board, Search, And Seizure (VBSS) KN Kuda Laut-403 mengeluarkan tembakan peringatan secara terukur.

“Total sebanyak 17 tembakan dilepaskan, hingga akhirnya kelompok pencuri itu berhasil ditangkap,” ujar Yuhanes.

Berdasarkan pemeriksaan awal, kata dia, Tim VBSS berhasil mengamankan 25 ton batu bara dan barang bukti lainnya.

Menurut Yuhanes, personel KN Kuda Laut-403 juga mengamankan KM Remung Bersama sebelas buah sekop, 2 buah senjata tajam jenis parang, dan 1 buah palu.

Saat ini, kata dia, delapan pelaku pencurian yang sempat ditahan di KN. Kuda Laut-403 dibawa ke Samarinda untuk proses hukum lebih lanjut.

Kapten Bakamla Yuhanes mengatakan personel KN Kuda Laut mengejar kawanan pencuri dengan melepaskan 17 tembakan, simak selengkapnya.
Facebook JPNN.com Papua Twitter JPNN.com Papua Pinterest JPNN.com Papua Linkedin JPNN.com Papua Flipboard JPNN.com Papua Line JPNN.com Papua JPNN.com Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia