Danramil Oksibil Ajak Warga Bantu Mencari Anggota Polisi
Minggu, 05 Februari 2023 – 13:47 WIB

Prajurit Koramil Oksibil saat bertemu dengan masyarakat Distrik. Iwur, Kabupaten Pegunungan Bintang. Foto: ANTARA/HO/Penrem 172/PWY
Dalam melakukan pencarian masyarakat sudah menggelar doa dan acara adat agar secepatnya korban ditemukan.
"Yang pasti kami akan melakukan pencarian terhadap korban yang terjatuh ke Sungai Diguel saat melintas di atas jembatan gantung," kata Steven Yamkin.
Insiden terjatuhnya empat anggota TNI-Polri di Sungai Diguel terjadi pada 28 Januari 2023 saat hendak menuju Iwur bersama Kapolres Pegubin dan Danyon 143/TWEJ.
Empat personel TNI-Polri terjatuh dan hanyut itu, tiga di antaranya sudah ditemukan yaitu Pratu Ferdian, Bripda Risman dan Bripda Randongkir.(antara/jpnn)
Komandan Koramil 1715-01/Oksibil Kapten Cba Dwi Wawan mengajak warga kampung Dipol, Distrik Iwur untuk membantu mencari anggota polisi yang jatuh di sungai.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News