Aktivitas Masyarakat di Kabupaten Dogiyai Lumpuh Total, Nih Pemicunya
Minggu, 13 November 2022 – 21:05 WIB

Salah satu lokasi yang dijaga aparat gabungan di Kabupaten Dogiyai. Foto: Satgas Damai Cartenz
Diberitakan sebelumnya sekelompok massa melakukan aksi pembakaran puluhan rumah, kios termasuk Kantor pemerintahan di Kabupaten Dogiyai, Minggu (13/11) dini hari.
Aksi penyerangan dan pembakaran dipicu kasus kecelakaan lalu lintas yang menewaskan seorang bocah berusia 5 tahun.
Massa yang terprovokasi melakukan aksi penyerangan secara membabi-buta, meski aparat keamanan sebelumnya telah memukul mundur massa yang dibekali senjata tajam dan panah. (mcr30/jpnn)
Pasca-kerusuhan segala bentuk aktivitas masyarakat di kabupaten Dogiyai lumpuh total. Warga pendatang kini telah mengungsi.
Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News